Home » » Openig Ceremony of School Contest 2013

Openig Ceremony of School Contest 2013

Posted by ICT JUNIOR SMKN 1 KEDIRI on Senin, 07 Oktober 2013



Kediri - Suasana di IKCC Insumo sangat ramai. Para kontestan dan para penonton mulai membanjiri gedung IKCC. Opening Ceremony School Contest berlangsung pada hari Jumat 4 Oktober 2013 tepatnya pada pukul 14.30 WIB, dengan diresmikan oleh Bapak Samsul Ashar selaku Walikota Kediri. Dengan hadirnya Pak Walikota, membuat suasana semakin ramai. Bapak Walikota menghadiri acara ini dengan mendatangi para kontestan yang sedang lomba menggambar karikatur. Kemudian diteruskan melihat - lihat hasil dari perlombaan mading yang banyak menarik perhatian pengunjung.



Opening Ceremony ini dihadiri Bapak Tauhid Wijaya, selaku Pimpinan Redaksi Radar Kediri, Bapak Raymond, selaku perwakilan dari sponsor Honda, Bapak Andi Renata Agustayudi, selaku Pimpinan LBPP LIA cabang Kediri, serta Bapak Samsul Ashar selaku Walikota Kediri. Sambutan dari Bapak Tauhid Wijaya dengan acara ini bisa mengunggah kreatifitas para pelajar. Kemudian dilanjutkan oleh sambutan dari Bapak Raymond dan Bapak Andi Renata Agustiyudi.




Dan terakhir sambutan dari Bapak Walikota Samsul Ashar. Beliau berharap para pelajar harus bisa meningkatkan bakat yang dimiliki untuk mengeksplorasi hasil dari kreatifitas para pelajar. Opening Ceremony ini diakhiri pukul 15.00 WIB dengan ditandai letusan kertas oleh para tamu sambutan sebagai tanda dimulainya Final Party School Contest VII.

SHARE :
CB Blogger
Comments
0 Comments

Posting Komentar

 
Copyright © 2014 ICT JUNIOR SMKN 1 KEDIRI. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template Modified by ICT SMEKSA KEDIRI